setiap rumah yang di huni dan ditinggali manusia pastilah ada jin yang mendiaminya jin ini dinamakan jin penetap atau jin ‘Amir.
Karakteristik Jin ini mengikuti kebiasaan aktivitas penghuni rumah jika penghuninya seorang muslim maka jin ‘amirnya adalah muslim jin ini tinggal di atap2 rumah atau ruang plafon si penghuni. Mereka akan turun saat penghuni rumah makan karena mereka akan ikut makan dari sisa-sisa makanan manusia, meskipun dalam bentuk aromanya.
Jin ‘amir muslim ini akan pergi dari rumah jika si penghuni melakukan kemaksitan di rumah tersebut, jenis jin ini tidak menggangu bahkan dalam berbagai kesempatan terkadang jin² ini turut menjaga rumah sipenghuni tanpa di pinta, karenanya di anjurkan bagi setiap muslim untuk mengucapkan basmallah dan salam saat akan masuk kedalam rumah tinggal, agar rumah yang di diami diberi keberkahan oleh Allah SWT.
Adapun jenis JIN pengganggu yg masuk ke rumah adalah jin pendatang yg menimbulkan masalah dan gangguan. Biasanya jin seperti ini tergolong jin fasiq dan kafir
Kehadiran jenis jin ini disebabkan oleh banyak faktor, antara lain :
1. Dikirimkan oleh seorang melalui perantaraan sihir.
2. Terundang karena lemparan ain dan hasad pada diri seseorang.
3. Di undang dengan benda2 syirik :
Jenglot , azimat , Jelangkung , pendaringan dsb.
4. Terundang dengan ritual bid’ah. contoh :
Pembacaan manakib syeikh saman, tirakat mencari ilmu pengasihan kekebalan , kebatinan , hipnosis,dan tenaga dalam.
5. Di undang dengan banyaknya benda najis, benda² mubadzir yang berserakan kotor dan rumah berantakan.
Jika rumah anda di huni oleh jin penggangggu maka akan muncul salah satu tanda di antara tanda-tanda berikut :
1. Sering mendengar suara orang memanggil2 nama kita atau sesekali kita mendengar suara tanpa wujud.
2. Barang elektronik yang menyala dan mati sendiri.
3. Atap rumah ditaburi pasir atau seperti dilempar batu.
4. Sering kehilangan harta berharga termasuk uang.
5. Merasa di ikuti dan diawasi
6. Rumah terasa panas dan tidak nyaman.
7. Tercium bau busuk atau kabel terbakar.
8. Daun pintu terbuka dan tertutup sendiri.
9. Tetiba muncul hewan fasik dirumah ; ular, cicak, semut merah/ semut gula, kelabang, kalajengking.
Jika salah satu tanda itu anda rasakan dirumah langkah yang meski anda tempuh adalah :
1. Bacakan surat al baqoroh dirumah anda.
2. Tingkatkan ibadah2 sunnah dirumah.
3. Jauhi kemaksiatan dan buang benda2 najis syirik ,benda² mubadzir dari rumah
4. Rapihkan rumah jangan sampai kotor dan berantakan.
5. Jika gangguan masih berlanjut silahkan hub peruqyah CRS terdekat.
Syuhada Hanafi,S.Pd.I